Kamis, 04 Juli 2024 WIB

Umumkan Jadwal PPDB, Jamal: Pelaksanaan PPDB Tahun ini Dilaksanakan Secara Online, Namun Masyarakat Bisa Langsung ke Sekolah Untuk Mendapatkan Informasi

Administrator - Jumat, 07 Juni 2024 22:15 WIB
Umumkan Jadwal PPDB, Jamal: Pelaksanaan PPDB Tahun ini Dilaksanakan Secara Online, Namun Masyarakat Bisa Langsung ke Sekolah Untuk Mendapatkan Informasi
Potretnegerinews.com, Pekanbaru/Riau -Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru mengumumkan jadwal Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk tingkat SD dan SMP Negeri.Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru, Abdul Jamal mengatakan, pelaksanaan PPDB tahun ini dilaksanakan secara online baik tingkat SMP maupun SD Negeri.

"Jika sebelumnya hanya SMP negeri, maka tahun ini SD negeri juga melaksanakan PPDB dengan sistemonline,"ujarAbdul Jamal, Jumat (7/6/2024).

Baca Juga:

Jamal merincikan PPDB tingkat SMP Negeri di Kota Pekanbaru akan dibuka 26-29 Juni 2024 dan hasil seleksi diumumkan pada 2 Juli 2024. Sementara untuk PPDB tingkat SD Negeri akan dibuka pada 1-4 Juli dan hasil seleksi diumumkan pada 6 Juli.

Kemudian untuk daftar ulang jenjang SMP akan dilaksanakan pada 2-4 Juli, sementara untuk SD dilaksanakan 7-9 Juli.

Untuk link pendaftaran PPDB SD dan SMP Negeri Pekanbaru dapat melalui website https://ppdbpekanbaru.id/.

Antisipasi Gratifikasi

Jamal Menyampaikan, Meski mulai diterapkan secaraonline,namunmasyarakat tetap bisa datang ke sekolah untuk mendapatkan informasi tentang pelaksanaan PPDB tersebut.

Jamal menyebut PPDB secaraonlinediterapkan agar masyarakat bisa ikut memantau pelaksanaan PPDB tersebut melaluiwebsiteresmi yang disediakan Disdik.

Tak hanya itu PPDBonlinejuga dapat mengantisipasi terjadinya praktik suap atau gratifikasi. Masyarakat juga terhindar dari iming-iming calo yang menjanjikan bisa memasukkan anaknya di sekolah negeri.

Editor: Siaglingging

SHARE:
Tags
Berita Terkait
Pastikan Transparansi dan Berikan Informasi Akurat, Dinas Perkebunan Riau Umumkan Harga Terbaru Komoditi Perkebunan Lainnya

Pastikan Transparansi dan Berikan Informasi Akurat, Dinas Perkebunan Riau Umumkan Harga Terbaru Komoditi Perkebunan Lainnya

Hari Pertama PPDB SMP di Pekanbaru Lancar, Jamal: Bagi yang Terkendala Pendaftaran Online Bisa Langsung Datang ke Sekolah Tujuan

Hari Pertama PPDB SMP di Pekanbaru Lancar, Jamal: Bagi yang Terkendala Pendaftaran Online Bisa Langsung Datang ke Sekolah Tujuan

Cegah Intoleran, Korem 031/WB Menyelenggarakan Kegiatan Komunikasi Sosial Dengan Komponen Masyarakat

Cegah Intoleran, Korem 031/WB Menyelenggarakan Kegiatan Komunikasi Sosial Dengan Komponen Masyarakat

Hari Kedua Pelaksanaan PPDB Online Tingkat SMA dan SMK Negeri Riau, Minat Calon Peserta Didik Baru Untuk Masuk Ke Sekolah Negeri Masih Tinggi

Hari Kedua Pelaksanaan PPDB Online Tingkat SMA dan SMK Negeri Riau, Minat Calon Peserta Didik Baru Untuk Masuk Ke Sekolah Negeri Masih Tinggi

Besarnya Animo Masyarakat Rohil Inginkan Pemimpin Baru Untuk Rohil Lebih Baik

Besarnya Animo Masyarakat Rohil Inginkan Pemimpin Baru Untuk Rohil Lebih Baik

Moment Idul Adha, Pj Gubri Ajak Masyarakat Jaga Persatuan dan Kesatuan yang Selalu Mengedepankan Kebersamaan

Moment Idul Adha, Pj Gubri Ajak Masyarakat Jaga Persatuan dan Kesatuan yang Selalu Mengedepankan Kebersamaan

Komentar
Berita Terbaru