Dinas Pendidikan Provinsi Riau Buka Layanan Pengaduan PPDB SMA/SMK

Potretnegerinews.com, Pekanbaru/Riau -Dinas Pendidikan Provinsi Riau membuka layanan pengaduan pelaksana Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) jenjang SMA/SMK di Provinsi Riau. PPDBonlineatau daring resmi dibuka mulai hari ini, Jumat 21 Juni 2024.
Baca Juga:
"Iya, kita sudah siapkan nomor layanan pengaduan PPDB jenjang SMA dan SMK Negeri Provinsi Riau. Terdapat beberapa nomor pengaduan yang disiapkan di masing-masing wilayah," kata Plt Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Riau, Roni Rakhmat.
Roni mengatakan, apabila calon peserta didik baru mengalami kendala dan butuh informasi dalam proses pendaftaran, maka bisa langsung bertanya melalui nomor WhatsApp yang disiapkan sesuai dengan wilayah.
"Jadi layanan pengaduan PPDBonlinedi tingkat satuan pendidikan/sekolah, Cabang Dinas Pendidikan Wilayah I sampai IV Provinsi Riau. Selain itu, kita juga membuka Pusat Layanan Pengaduan PPDBonlinedi Aula Dinas Pendidikan Provinsi Riau," sebutnya.
"Untuk layanan pengaduan PPDB ini, kita Dinas Pendidikan Provinsi Riau juga bekerjasama dengan BPMP [Balai Penjaminan Mutu Pendidikan] Provinsi Riau Ombusmen Provinsi Riau," tambahnya.
Berikut nomor layanan pengaduan PPDB Jenjang SMA dan SMK Negeri Provinsi Riau:
1. Dinas Pendidikan Provinsi Riau: 0813-7166-7842
2. Wilayah Kabupaten Siak, Pelalawan dan Kepulauan Meranti: 0822-8470-1759
3. Wilayah Kabupaten Bengkalis, Rokan Hilir dan Kota Dumai: 0822-8688-0883
4. Wilayah Kabupaten Kampar, Rokan Hulu dan Kota Pekanbaru: 0822-8443-5542
5. Wilayah Kabupaten Kuansing, Indragiri Hulu dan Indragiri Hilir: 0822-8846-6836
Editor: Sigalingging
(Mediacenter Riau/amn)

Gubri Desak Disdik Riau Perbaiki Kinerjanya, Abdul Wahid: Akan Perkecil Angka Putus Sekolah

PPDB 2025, Dinas Pendidikan Riau Tunjuk Zubir Sebagai Ketua Panitia

Pemprov Riau Kembali Laksanakan Simulasi Makan Siang Bergizi dan Gratis pada Sekolah Tingkat SMA/SMK

Hadiri Puncak Jambore GTK Hebat Riau 2024, Plt Kadisdik Riau: Mari Ciptakan Generasi yang Berkualitas, Cerdas, dan Berakhlak Mulia

Dukung Pilkada Damai, Plt Kadisdik Riau Edi Rusma: Guru ASN Wajib Netral

9 Forkom SMA/SMK/SLB Negeri Kab/Kota se Provinsi Riau Tolak Mubes Forkom Periode 2024-2029

Pentingnya Menjaga Stabilitas dan Kerukunan di Wilayah Riau, Danrem 031/Wira Bima Terima Audiensi FKUB Provinsi Riau

Laporan Auditor Independen Lembaga Manajemen Kolektif Yayasan Karya Cipta Indonesia

Proses Pilkada Selesai, KPU Riau Kembalikan Sisa Dana Hibah Pilkada Riau Tahun 2024

Danrem 031/WB Ikuti Giat Pekanbaru Karhutla Fun Run 5 Km 2025

Tausiyah Ustadz Abdul Somad Bersama Keluarga Besar Korem 031/ Wira Bima

Danrem Brigjen TNI Sugiyono Pimpin Langsung Upacara Kenaikan Pangkat Prajurit di Korem 031/Wira Bima

Gubernur Riau Abdul Wahid Kembali Tunjuk Enam Jabatan Pelaksana Tugas Kepala OPD
