Pj Gubernur Riau, SF Hariyanto Lantik 3 Pejabat Tinggi Pratama

Potretnegerinews.com, Pekanbaru/Riau -Penjabat Gubernur Riau, SF Hariyanto secara resmi melantik 3 Pejabat Tinggi Pratama di lingkungan Pemerintah Provinsi Riau. Pelantikan berlangsung di Gedung Daerah Pauh Janggi, Kamis (18/7/2024).
Baca Juga:
Adapun tiga pejabat yang dilantik diantaranya Kepala Biro Hukum Setdaprov Riau, Yan Dharmadi. Ia merupakan peraih nilai tertinggi saat mengikuti assesmen.
Kemudian mantan pejabat Kementerian PU Republik Indonesia itu juga melantik Direktur Rumah Sakit Jiwa Tampan, Prima Wulandari, dan Kepala Biro Pengadaan Barang dan Jasa Setdaprov Riau, Thomas Larfo Dimeira.
Saat menyampaikan arahan, SF Hariyanto menyampaikan ucapan selamat kepada pejabat yang dilantik dan mengatakan bahwa rotasi jabatan merupakan hal yang biasa.
"Saya mengucapkan selamat kepada 3 pejabat yang dilantik ini, semoga amanah yang diberikan ini bisa dilaksanakan dengan baik," ucap Pj Gubernur Riau.
Ia mengingatkan agar pejabat yang dilantik untuk saling berkoordinasi dan bekerja sama supaya tugas yang diemban bisa terlaksana dengan baik. SF Hariyanto juga berpesan agar dalam menjalankan tugas tidak melanggar aturan yang berlaku.
."Saya minta bekerjalah dengan baik, tunjukkan kalau kita bisa bekerja dengan baik dalam menjalankan amanah yang diberikan," tegasnya.
Sebagai informasi, pelantikan 3 pejabat yang dipimpin oleh Pj Gubernur Riau tersebut dihadiri oleh Asisten I, II dan II Sekretariat Daerah Provinsi Riau, serta Kepala Organisasi Perangkat Daerah dan tamu undangan lainnya.
Editor: Sigalingging
(Mediacenter Riau/sam)

Tiga Notaris Pengganti, Lima Pejabat Manajerial dan Non Manajerial, serta MPDN Baru Dilantik

KPU Riau Tetapkan Abdul Wahid-SF Hariyanto Sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih 2025-2030

Pj Gubernur Riau Pastikan Ketersediaan Kebutuhan Pokok Aman Hingga Akhir Tahun

Sehari Setelah Dilantik, Pj Wali Kota Pekanbaru, Roni Rakhmat Kumpulkan Kepala OPD

Roni Rakhmat Resmi Dilantik Jadi Pj Wali Kota Pekanbaru Gantikan Risnandar Mahiwa

Bersama Pj Gubernur Riau Beserta Forkopimda, Ketua Bawaslu Riau Tinjau Pelaksanaan Pilkada Serentak Tahun 2024

Pentingnya Menjaga Stabilitas dan Kerukunan di Wilayah Riau, Danrem 031/Wira Bima Terima Audiensi FKUB Provinsi Riau

Laporan Auditor Independen Lembaga Manajemen Kolektif Yayasan Karya Cipta Indonesia

Proses Pilkada Selesai, KPU Riau Kembalikan Sisa Dana Hibah Pilkada Riau Tahun 2024

Danrem 031/WB Ikuti Giat Pekanbaru Karhutla Fun Run 5 Km 2025

Tausiyah Ustadz Abdul Somad Bersama Keluarga Besar Korem 031/ Wira Bima

Danrem Brigjen TNI Sugiyono Pimpin Langsung Upacara Kenaikan Pangkat Prajurit di Korem 031/Wira Bima

Gubernur Riau Abdul Wahid Kembali Tunjuk Enam Jabatan Pelaksana Tugas Kepala OPD
